INTELMEDIAUPDATE.COM – PAC Partai Demokrat menyerahkan bantuan kepada Warga Cibitung, Desa Nagrak, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap warga yang rumahnya jebol akibat longsor karena hujan deras yang mengguyur sebagain wilayah Bumi Tegar Beriman, beberapa waktu lalu.
Sekertaris PAC Partai Demokrat Kecamatan Sukaraja, Yani menyampaikan, pihaknya bersama tim terjun ke lokasi bencana RT5/2, Kampung Cibitung mewakili Ade Sanjaya Anggota DPRD Kabupaten Bogor Komisi II.
“Ini adalah bentuk kepedulian kami PAC Demokrat Sukaraja dan Bapak Ade Sanjaya kepada warga yang sedang tertimpah musibah . Harapan saya dengan bantuan ini dapat meringankan beban ,atas bencana yang telah menimpahnya. Doa saya semogga beliau sekeluarga untuk tabah dan tidak menyerah insy Allah dengan ujian ini beliau sekeluarga kuat .dan akan ada lagi Donatur yang lain yang akan membantu.termasuk bantuan dari pemeritah kabupaten dan desa,” ucapnya.
Ulung Basuki Ketua Ranting Demokrat Cadas Ngampar juga ikut hadir dalam penyerahan bantuan menyampaikan, giat sosial ini selalu lakukan dan sudah menjadi budaya.
“Harapan saya semogga bermanfaat jangan melihat besar kecil nya bantuan namun bentuk kepedulian dan kasih sayang.jelas nya,” tandasnya. (Firman Nurdin)