INTELMEDIAUPDATE.COM, Ciampea – Dalam merayakan Milad (hari jadi) yang ke-3 nya, Rumah Zakat Bukti Carita (RZBC) menggelar Sunatan Massal untuk yang kedua kalinya bagi para Anak Yatim dan Keluarga yang kurang beruntung (Dhuafa) di sekretariat RZBC yang bertempat di Komplek Griya Salak Asri, Blok F2 No.6 RT 05/RW09 Desa Cinangka Kecamatan Ciampea Kabupaten Bogor, pada hari Minggu (30/01/22).
Terhitung sebanyak 40 orang Anak Yatim dan Dhuafa yang mengikuti Sunatan massal tersebut dengan didampingi oleh pihak keluarga masing-masing. Mereka hadir dari berbagai wilayah kecamatan, diantaranya yakni dari Kecamatan Pamijahan, Tenjolaya, Ciampea dan Kecamatan Cibungbulang. Mereka nampak sangat antusias untuk disunat, mulai dari usia 2 hingga 5 tahun.
“Alhamdulillah, pada milad RZBC yang ke-3 ini dapat melaksanakan salah satu program RZBC yaitu Sunatan Massal bersama team relawan RZBC serta para donatur yang telah turut mensukseskan amal bakti sosial ini dengan lancar,” ungkap H.Sukandi selaku Ketua RZBC.
Senada, Camat Ciampea Chaerudin Felani dalam sambutannya menyampaikan, “kami sangat mengapresiasi sekaligus berterima kasih pada RZBC yang sudah menyelenggarakan bakti sosial, salah satunya sunatan massal bagi kaum dhuafa dan anak-anak yatim, maka dari itu saya mengerahkan semua pihak mulai dari Babinsa, Babinkamtibmas, Dishub, Rt, Rw, tokoh agama dan masyarakat supaya turut mendukung dalam acara ini dan alhamdulillah semua bisa hadir,” ucapnya dalam sambutan singkat.
Masih ditempat yang sama, Tati, salah seorang donatur acara tersebut turut mengungkapkan rasa senangnya kareba bisa berkumpul bersama para anak yatim dan dhuafa.
“Alhamdulillah, saya senang sekali bisa berkumpul bersama anak-anak yang begitu antusias mengikuti sunatan massal ini. Saya mengajak pada kaum dermawan agar jangan ragu untuk berbagi terhadap sesama dan lupakan sejenak ilmu matematika (hitung) karena amal kebaikan pasti ada balasannya asalkan kita ikhlas,” imbuhnya pada awak media.
Sementara itu, AKP Edwin Riswandi Albasari selaku ketua pelaksana acara tersebut menjelaskan bahwa acara amal bhakti sosial berupa event sunatan massal, sekaligus peresmian Sekretariat RZBC hingga diresmikan dengan ditandatangani langsung oleh Camat Chaerudin Felani.
“Saya berharap, RZBC maju untuk membantu masyarakat Bogor dalam bentuk bakti sosial mulai dari sunatan massal, jumat berkah, mendirikan tempat peribadatan (musholla) dan lainnya, namun itu semua tidak bisa berjalan mulus tanpa dukungan dari semua pihak, baik team relawan, RZBC, para donatur, dan stake holder lainnya yang turut mensukseskan acara,” tandas Kanit Lantas Polsek Kemang ini.
Berdasarkan pantauan dilokasi, acara tersebut turut dihadiri oleh Kepala Desa Cinangka, Sekdes Cinangka, Danramil sektor Ciampea (Agus Purnama Y), Babinsa, Ketua MUI Kecamatan Ciampea, Tokoh Agama dan dari organisasi lainnya sperti Alpas ( Alumni Salafiyah Santri).(Edi Turmudi/wando)