Bupati Iwan Setiawan Apresiasi Kehadiran RS Hermina di Wilayah Ciawi

IntelMedia – Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengapresiasi hadirnya Rumah Sakit (RS) Hermina di wilayah Ciawi. Menurutnya semoga RS Hermina Ciawi dapat memberikan pelayanan terbaik, melayani dengan hati, dan berkontribusi mewujudkan derajat kesehatan yang lebih baik lagi. Hal ini diungkapkannya pada kegiatan Grand Opening RS Hermina Ciawi, Kamis (9/11).

Hadir Direktur Utama PT Medikaloka Hermina Tbk. (HEAL) serta jajaran direksi RS Hermina Ciawi, Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, perwakilan Forkopimda, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Direktur RSUD Ciawi.

Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengungkapkan, alhamdulillah bertambah lagi satu rumah sakit di Kabupaten Bogor, yakni RS Hermina Ciawi. Menurutnya, rasio jumlah penduduk dibandingkan dengan jumlah rumah sakit di Kabupaten Bogor masih kurang. Saat ini masih 1 berbanding 1400 jiwa, idealnya adalah 1 berbanding 1000 atau satu rumah sakit melayani seribu jiwa.

“Saya sangat mendukung keberadaan RS Hermina dan semoga bisa terus bertambah. Keberadaan fasilitas kesehatan ini penting karena kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan terus meningkat. Kita perlu kolaborasi untuk memberikan layanan kesehatan yang merata dan berkualitas,” ungkap Iwan.

Iwan menerangkan, dengan dibukanya RS Hermina Ciawi mudah-mudahan bisa melayani masyarakat yang selama ini kami rasa kekurangan. Wilayah selatan ini termasuk yang jumlah penduduknya padat. Terlebih di sini adalah jalur wisata, mudah mudahan jika ada hal-hal yang tidak diinginkan bisa segera dilayani oleh RS Hermina.

“Saya juga ingin pelayanan dasar kesehatan masyarakat bisa diakses lebih dekat, karena masih ada masyarakat yang berada di ujung Kabupaten Bogor harus menempuh jarak yang jauh untuk mengakses layanan kesehatan,” terang Iwan.

Oleh karena itu, lanjut Iwan Setiawan, pada kesempatan tersebut kami mengundang para investor yang mau berinvestasi di sektor kesehatan seperti rumah sakit, karena masih ada banyak peluang. Tentunya dibarengi dengan komitmen Pemkab Bogor untuk membangun infrastruktur, mempermudah perizinan, mempercepat, dan memberikan kepastian.

“Kita pastikan memberikan “karpet merah” untuk para investor yang mau berinvestasi di Kabupaten Bogor, sehingga iklim ekonominya bisa terus tumbuh dengan sehat,” tandas Bupati Bogor, Iwan Setiawan.

Direktur Utama PT Medikaloka Hermina Tbk. (HEAL), Hasmoro menjelaskan, Rumah Sakit Hermina Ciawi merupakan Rumah Sakit Anggota Grup Hermina yang ke-46. Rumah sakit ini juga akan dikelola dengan standar manajemen pelayanan medis, manajemen keperawatan, manajemen logistik, manajemen personalia, manajemen keuangan dan manajemen operasional lainnya yang didukung dengan sistem informasi rumah sakit, sesuai dengan standar Hermina group.

“Tujuannya agar manajemen bisa berlangsung dengan cepat dan tepat. Kami punya keinginan menjadikan rumah sakit ini sebagai salah satu rumah sakit rujukan terutama untuk rujukan pelayanan ibu anak, perinatologi, tumbuh kembang dan emergency,” jelas Hasmoro.

Ia menambahkan, RS Hermina Ciawi juga menyiapkan fasilitas pelayanan untuk pasien-pasien BPJS. Harapannya rumah sakit ini dapat diterima dan bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Bogor.(TIM KOMUNIKASI PUBLIK / DISKOMINFO KABUPATEN BOGOR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *